Sambang Warga Binaan, Cara Bhabinkamtibmas Polsek Seteluk Menjaga Situasi Kamtibmas

    Sambang Warga Binaan, Cara Bhabinkamtibmas Polsek Seteluk Menjaga Situasi Kamtibmas

    Sumbawa Barat NTB - Untuk memelihara serta menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di Desa binaannya, Bhabinkamtibmas Desa Seran Polsek Seteluk Polres Sumbawa Barat bersama Babinsa Desa Seran bersinergi melakukan kegiatan sambang warga di wilayah hukumnya, Rabu (22/05/2024).

    Kegiatan seperti ini salah satu tugas pokok Bhabinkamtibmas dan rutin dilaksanakan dalam rangka memastikan keamanan warga binaan serta sebagai langkah mencegah terjadinya berbagai bentuk tindak pidana yang dapat mengganggu situasi masyarakat.

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap SIK., melalui Kapolsek Seteluk Iptu Siswoyo SH., mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan anggotanya melakukan sambang warga untuk mengetahui secara langsung situasi yang terjadi di tengah masyarakat.

    Disamping Sebagai tindakan pelayanan keamanan untuk masyarakat binaannya, Sambang Warga tersebut juga dimanfaatkan Bhabinkamtibmas sebagai momen menghimbau serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat mengingat saat ini akan memasuki Pemilihan Kepala Daerah baik Gubernur dan Wakil Gubernur maupun Bupati dan wakil Bupati Sumbawa Barat.

    Memasuki situasi Pilkada, kepolisian melalui Bhabinkamtibmas bersinergi dengan Babinsa memberikan himbauan kepada masyarakat terkait bagaimana menjaga dan memelihara Kamtibmas. Selain itu diharapkan untuk turut serta mencegah terjadinya berbagai tindak Pidana karena dapat mempengaruhi gangguan keamanan masyarakat.

    Salah satunya terkait TPPO, diharapkan kepada warga binaan agar tidak mudah terpancing dengan tawaran bekerja ke luar negeri dengan gaji besar. Bila ingin bekerja keluar negeri silahkan menggunakan prosedural yang telah dipersiapkan pemerintah.

    Selain TPPO, masa Pilkada juga menjadi perhatian Kepolisian agar bagaimana masyarakat diajak untuk mendorong terciptanya Pilkada Damai dengan tidak menjadikan perpecahan hanya karena beda pilihan pada Pilkada nantinya.

    “Upaya-upaya seperti ini akan dioptimalkan untuk menjaga dan menciptakan Situasi Kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat, ”pungkasnya. (Adb)



    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polres Sumbawa Barat Gelar Police Goes to...

    Artikel Berikutnya

    Wakapolres Sumbawa Barat lepas atlet INKANAS...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami